Quantcast
Channel: BanyakBanget.Com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 33

Indonesia Itu AxxxxG

$
0
0

Jelang partai “panas” penentuan ‘negara’ mana yang lolos ke babak semifinal, duel dua ‘negara’ tetangga Indonesia vs Malaysia, menyedot banyak perhatian sekaligus menebar harapan Timnas kali ini berjaya dan membawa angin segar bagi prestasi persepakbolaan nasional. Tim kedua negara sudah 55 kali bertemu di berbagai ajang. Indonesia dan Malaysia sama-sama mengantongi 18 kemenangan dan 19 pertandingan berakhir seri. Pertandingan Piala AFF sendiri, sudah tujuh kali bertemu, termasuk 4 pertemuan saat turnamen ini masih bernama Piala Tiger. Hasilnya kedua tim kerap saling mengalahkan, tak pernah terjadi hasil imbang. Indonesia menang 4 kali, sedangkan Malaysia 3 kali. Dalam pertandingan kali ini ada yang bilang seri, kalah, dan tentu saja saya mendukung tim Garuda harus menang!

Cuma memang ada yang menarik dari pertandingan kali ini. Selain pertimbangan teknis Wahyu Wijiastanto akumulasi kartu dan Van Beukering cedera, timnas kemungkian akan turun dengan kekuatan penuh, pertimbangan lainnya adalah masalah nonteknis. Diunggahnya video durasi 1 menit 48 detik yang mengata-ngatai timnas Indonesia (catatan: maupun tim Singapura) dari suporter Malaysia dan tragedi pemukulan ketua KNPI cabang Malaysia oleh suporter Malaysia seakan menambah “panas” persaingan ke dua ‘negara’ sebelum masuk dalam pertandingan sebenarnya! Sampai beredar pula broadcast black berry yang menyatakan kurang lebihnya “ayo bagaimana pemerintah RI, jangan diam saja Negara kita dikatakan “axxxxg”! Entah itu himbauan atau provokasi – psywar ini menarik untuk dibahas.

Rupanya memang suporter Malaysia sedang lupa diri dengan mengatakan timnas Indonesia dengan sebutan Indonesiaitu “axxxxg” itu berarti sedang merepresentasikan ‘negara’ Indonesia, bukan dengan sebutan timnas tapi langsung menyebut Indonesia! Mungkin itu yang menjadikan sebagian orang Indonesia – yang tidak sedang ikut bertanding – menjadi gerah dengan sebutan itu! Tapi tunggu dulu, sebenarnya sempat menjadi bahasan ketika timnas menundukkan tim Singapura (kemenangan pertama setelah 14 tahun) perkataan seorang Andik “Masyarakat boleh benci PSSI atau KPSI, tapi masyarakat jangan membenci timnas…” Pernyataan ini mungkin jadi kristalisasi kejenuhan pemain terhadap kegalauan sepak bola di Indonesia. Layaknya “axxxxg” yang sedang berebut wilayah kekuasaan, tidak bisa dipungkiri itulah wajah birokrasi persepakbolaan Indonesia! Belum lagi diikuti dengan bumbu-bumbu kepentingan mafia bahkan ke ranah politik! Hal ini ditambah lagi pada awal pembentukan timnas, sempat muncul dua versi timnas!

Coba kita renungkan: keberangkatan timnas yang tidak jelas dan tidak menjadi representasi Indonesia karena KPSI vs PSSI, melawan, generalisasi suporter Malaysia yang seakan mengatai-ngatai seluruh Indonesia! Buat saya secara pribadi, perkataan suporter Malaysia itu tidak lebih sebagai media refleksi:
Ada omongan ringan yang mengatakan “sesama tukang becak dilarang saling mengejek”. Atau pernyataan “kalau kita membalas karena orang gila yang ‘menyerang’ kita, kita juga gila”.

Pernyataan seperti judul di atas tidak lebih sebagai psywar yang mesti ditanggapi dengan tenang karena biasa terjadi dalam suatu pertandingan dan kitapun mungkin tanpa sadar pernah melakukan. Sedangkan pemukulan itu perlu dipikirkan dengan kritis karena apa ya mungkin suporter Malaysia tahu ybs adalah ketua KNPI, dan berapa pula pemukulan yang mungkin terjadi dilakukan oleh suporter Indonesia.

Terakhir, sudah seharusnya dukungan yang kita berikan kepada timnas tidak terpancing hal-hal remeh seperti dua kejadian di atas! Inilah kesempatan untuk menunjukkan loyalitas kita kepada wakil Negara yang mau tidak mau akan membawa nama harum bagi Negara kita! Rivalitas yang ada jangan dibawa pada ranah yang lain! Mari kita dukung timnas untuk menunjukkan bahwa memang kita layak meng-ganyang Malaysia! Kemenangan ini juga untuk meng-ganyang dualisme persepakbolaan Negara kita!

(Ditulis oleh Abdiel)

Viewing all articles
Browse latest Browse all 33

Trending Articles